Monday, 25 November 2013

34. Perulangan Visual basic beserta bentuk umumnya

v SOAL:

1.      Sebutkan dan jelaskan perulangan yang ada pada Visual Basic!
2.      Tuliskan bentuk umum perulangan pada Visual Basic!

v  JAWABAN:


1.      Perulangan pada Visual Basic:

·         Do…While…Loop
Kata While dalam pernyataan Do While memerintahkan program untuk melakukan perulangan apabila kondisi persyaratan masih bernilai True. Apabila kondisi persyaratan bernilai False maka program akan keluar dari perulangan dan berpindah ke kode program berikutnya.

·         Do…Until…Loop
Pada dasarnya perulangan Do…Until sama dengan while yang membedakannya adalah pada perulangna Do While perulangan akan terus berjalan selama kondisi bernilai True dan akan berhenti jika kondisi bernilai False sedangkan pada perulangan Do Until perulangna akan terus berjalan apabila kondisi bernilai salah dan akan berhenti jika kondisi berniali True.

·         While….Wend
Perulangan While Whed digunakan apabila kita ingin pernyataan pada program dijalankan selama kondisi ekspresi yang ditetapkan masih bernilai true.

·         For…Next
Digunakan untuk mengulang blok perintah dalam jumlah yang telah ditentukan.

2.       Bentuk Umum Perulangan:

-Do While … Loop
 Bentuk sintaks perulangan Do While adalah :

Do While Kondisi
Pernyataan
…..
 Loop

Sintaks di atas adalah bentuk Do While dimana kondisi akhir perulangan terletak di awal sedangkan bentuk Do While yang letak kondisi akhirnya di akhir adalah sebagai berikut :

Do
Pernyataan
……
Loop While Kondisi

- Do Until … Loop
 
Sintaks dari perulangan Do Until adalah :
Do Until Kondisi
Pernyataan
…..
Loop

Perulangan Do Until juga memiliki bentuk sintaks yang lain dimana kondisi diletakkan di akhir pernyataan perulangan. Bentuk sintaksnya adalah sebagai berikut :

Do
Pernyataan
……
Loop Until Kondisi

- While … Wend
Sintaks perulangan While Wend adalah :

While Ekspresi
Pernyataan
…..
Wend

- For … Next 
Sintaks perulangan For … Next adalah :

For Indeks = NilaiAwal To NilaiAkhir
Pernyataan
…..
Next Indeks

No comments:

Post a Comment